Ngawi, 25 Januari 2024 - Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Mendiro atas nama Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ngawi melantik anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Desa Mendiro, Kecamatan Ngrambe, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, pada Kamis (25/1/2024) di Balai Pertemuan Desa Mendiro.
Pelantikan tersebut dihadiri oleh PPS, Sekretariat PPS, Kepala Desa Mendiro, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Anggota PPK, serta seluruh anggota KPPS Desa Mendiro.
Dalam sambutan Ketua KPU, Hasyim Asy'ari yang dibacakan Ketua PPS Desa Mendiro menyampaikan bahwa KPPS sangat penting perannya sebagai penyelenggara Pemilu, sebagaimana diatur dalam Undang-undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum. Salah satu tugas KPPS adalah melaksanakan pemungutan dan penghitungan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS). Oleh karena itu, KPPS harus memiliki komitmen dan tanggung jawab yang tinggi dalam menjalankan tugasnya. Dan dalam pelaksanaan Pemilu Tahun 2024, KPU berinisiatif untuk mengadakan penghijauan sebagai dampak dari digunakannya kertas sebagai bahan dasar surat suara yang berjumlah ribuan diseluruh Indonesia.
Ketua KPU melalui Ketua PPS juga menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh anggota KPPS yang telah dilantik dan berharap KPPS dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan sukses dalam Pemilu 2024.
Sementara itu Kepala Desa Mendiro, Antoni Budiarso menyampaikan "KPPS harus mampu bekerja profesional dan netral dalam melaksanakan tugasnya. KPPS juga harus mampu menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pemilu, boleh berbeda pilihan tapi harus tetap menjunjung tinggi kekompakan sesama petugas KPPS" .
Pak Anton juga mengingatkan kepada KPPS untuk selalu berkoordinasi dengan PPS, PPK dan Pemerintah Desa Mendiro. Selain itu, KPPS juga harus mengikuti semua peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Pelantikan KPPS Desa Mendiro tersebut diikuti oleh 70 orang anggota KPPS. Mereka akan bertugas di 10 TPS yang berada di Desa Mendiro.
Perwakilan anggota KPPS Desa Mendiro terlantik, Nova Kurniawan, mengatakan siap untuk menjalankan tugasnya dengan baik, profesional dan bertanggung jawab. Nova sendiri telah beberapa kali mengikuti kegiatan tentang Pemilu.
"Saya siap untuk menjalankan tugas saya dengan baik dan profesional, Saya telah mengikuti beberapa kali kegiatan tentang pemilu namun tetap menunggu Bimbingan tehnis sesuai dengan Undang undang tentang Pemilu." Jelas Nova.
Pelantikan KPPS Desa Mendiro merupakan salah satu rangkaian persiapan Pemilu Tahun 2024 dan kemudian akan dilanjutkan dengan Bimbingan Teknis yang akan dilaksanakan pada Jumat, 26 Januari 2024.